Minggu, 16 Januari 2011

Teknologi Printer

Haiii.... teman, saat ini saya ingin menjelaskan mengenai printer ???
Pasti teman - teman suda tidak asing lagikan dengan benda 1 ini, dimana printer merupakan alat yang digunakan jika kita ingin mencetak gambar maupun tulisan kita dari komputer ke kertas. Selama ini kita cuma tau menggunakannya tanpa mengenatahui cara kerjanya, nah !!! disini saya akan membahas cara kerja printer bersarkan jenisnya.


Untuk Printer Jenis Pertama disebut Printer Dot-Matrix
Printer Dot-Matrix ini merupakan printer yang jenis yang sangat lama namun masi digunakan dan sering di jumpai saat ini, kerena kehandalanya (awet). Saat ini kita dapat jumpai di toko, maupun perusahaan yang digunakan untuk mencetak biiling dengan suaranya yang khas (bising)




Cara kerja printer ini dengan mengunakan sebuah pita seperti mesin ketik, diamana cetakan yang dihasilkan terlihat seperti titik titik yang saling mengubungkan satu dengan yang lainnya. Ini dilaksanakan oleh beberapa jarum/pin kecil, yang dibariskan dalam suatu kolom, membentur suatu pita tinta memposisikan antara pin dan kertas, menciptakan titik pada kertas itu sehingga menghasilakan sebuah krater. Kerna mengnakan pita, makan printer ini hanya mempunyai 1 warna cetakan saja yaitu warna hitam.


Untuk Printer Jenis Kedua disebut InkJet Printer
InkJet Printer merupakan printer yang paling sering digunakan dimana hasil cetakanya sangat bagus baik warna maupun tidak warna. Kerena printer ini mengnakan tinta cair sebagai bahan tulisnya.

Cara kerja printer ini dengan cara menyemprotkan titik titik kecil tinta pada kertas melalui nozzle atau lubang pipa yang sangat kecil.Teknologi lainnya dengan menggunakan panas, Panas tersebut dapat membuat gelembung-gelembung tinta sehingga jika semakin panas akan semakin menekan tinta ke nozzle yang ditentukan dan tercetak pada kertas. karena menggunakan tinta cairan hasil cetaknya menunggu beberapa detik agar bisa kering.


Untuk Printer Jenis Ketiga disebut Laser Printer
Laser Printer merupakan printer yang sangat bagus namum sangat mahal, kerena kemampun mencetak printer ini sangat cepat dan bagus. Tinta yang digunakan merupak sebuah tinta bubuk atau di sebut juga Toner

Cara kerja printer ini yaitu dengan memancarkan sinar laser yang diarahkan ke permukaan drum melalui sistem yang terdiri dari lensa dan cermin untuk membentuk image/gambar elektrostatis maya diatas permukaan drum. Secara elektrostatis toner akan menempel pada gambar elektrostatis maya untuk membentuk gambar Setelah pola image lengkap, toner yang tersimpan di toner hopper diambil oleh magnetic sleeve. Toner yang bermuatan positif melekat pada area photoreceptor drum yang telah membentuk image. Fuser mengeringkan serbuk toner yang telah berbentuk image pada kertas agar kuat melekat pada kertas. Kemudian kertas yang telah tercetak dikeluarkan menuju tray pengeluaran kertas pada printer.


Nah Demikian penjelasan singkat mengenai printer, semoga bermanfaat bagi anda.